Pemprov
Riau sediakan klinik kesehatan untuk para Pegawai Negeri Sipil (PNS) di
lingkungan Pemprov Riau. Untuk tenaga medis, akan ditempatkan sejumlah pegawai
kesehatan dari rumah sakit Petala Bumi.
Asisten III
Setdaprov Riau, Jhoni Irwan yang membawahi bidang kepegawaian tersebut langsung
mengecek persiapan ruang klinik yang bertempat di lantai dasar gedung lantai
sembilan kantor gubernur. Rencananya, minggu depan ruang klinik tersebut sudah
mulai dioperasikan.
"Ini
sebegai bentuk pelayanan kita terhadap pegawai. Kalau ada pegawai yang mungkin
kurang sehat bisa memeriksakan kesehatannya," kata Jhoni kepada wartawan.
Peralatan
medis, akan segera didatangkan dalam minggu ini oleh Biro Perlengkapan.
Jenisnya, berupa alat kesehatan pertolongan pertama. Termasuk nanti ada
obat-obatan. Namun jika ada pegawai yang memerlukan rujukan khusus, tentu akan
diarahkan ke RS Petala Bumi atau RSUD Arifin Ahmad.
Selain itu,
juga direncanakan akan dibuka jasa tempat penitipan anak. Namun ini masih
usulan saja. Jika memang disetujui, akan ditempatkan dalam ruangan klinik yang
telah dibagi-bagi.
"Kalau
ini cuma rencana. Ini juga untuk memberikan pelayanan, sehingga jika ada
pegawai yang ingin menitipkan anaknya, tidak susah-susah jauh di luar,"
terangnya.(rls)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !