Agar pelaksanaan Sensus Pertanian di Provinsi Riau berjalan lancar
dan maksimal, Badan Pusat Statistik Provinsi Riau, Selasa (23/4/2013),
menggelar Sosialisasi Sensus Pertanian yang diikuti 70 peserta dari Kepala BPS
dan Dinas Pertanian, Perkebunan Kabupaten Kota se-Riau.
Kegiatan sosialisasi. dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Riau
HR Mambang Mit. Dalam sambutannya, Wagub mengatakan sebagai tahapan awal
sebelum pendataan Sensus Pertanian di Provinsi Riau diselenggarakan dahulu
sosialisasi yang tujuannya agar stake holders dan masyarakat luas dapat
mengetahui latar belakang, maksud dan manfaat.
Sensus pertanian merupakan upaya mendapatkan data statistik
pertanian yang akurat, rekevan dan update sebagai bahan perencanaan dan
evaluasi hasil-hasil pembangunan di sektor pertanian.
Sensus ini lanjut, HR Mambang Mit diselenggarakan untuk tidak
membebani petani karena tidak ada kaitannya dengan pajak, namun untuk memotret
petani di Indonesia khususnya di Provinsi Riau agar pemerintah dapat merumuskan
kebijakan di sektor Pertanian yang tepat sasaran sehingga dapat terwukud tema
sensus pertanian 2013 yakni "Menyediakan Informasi untuk masa depan Petnai
yang Lebih Baik".
Lebih jauh dikatakan Wagubri, untuk kesuksesan pelaksanaan Sensus
Pertanian tahun 2013 di Provinsi Riau di perlukan komitmen bersama untuk
mewujudkan masa depan petani yang lebih baik, tidak cukup hnaya angan-angan
tanpa kemauan, tidak cukup hanya keamuan tanpa tindakan dan tidak cukup hanya
program tanpa SDM.
Untuk itu tambah Wagubri dirinya meminta BPS Riau sebagai
pelaksana agar merekrut dan melatih petugas-petugas pencacah menjadi SDM
yang handal dan benar-benar bekerja serius, tekunagar hasilnya sesuai dengan
yang diharapkan.
'Kepada kepala Dinas. Dan SKPD serta stakeholders pertanian untuk
menyebarluaskan informasi tentang Sensus Pertanian agar terwujud kebenaran
jawaban anda, membantu keberhasilan pembangunan pertanian di Indoensia khusunya
di kabupaten kota di Riau,' kata Wgubri mengakhiri pengarahannya.
Menurut Kepala BPS Riau, Mawardi Arsad Sensus Pertanian akan
dimulai pada 1 Sampai 31 Mei dengan petugas pencacah yang diterjunkan untuk
melakukan pencacahan pertanian dari BPS riau sebanyak 6048 petugas yang di
sebar di 12 daerah di Riau. (rls)

0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !