PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) membuka lowongan kerja
baru. Akhir tahun ini PT CPI membuka kesempatan bagi 111 calon tenaga kerja
untuk ditempatkan di enam daerah operasi PT CPI Riau termasuk kota Dumai.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota
Dumai, H. Amiruddin di ruang kerjanya Rabu (18/12/2013). ''PT CPI membuka
lowongan kerja baru. Akhir tahun ini PT CPI membuka kesempatan bagi 111 calon
tenaga kerja untuk ditempatkan di enam daerah operasi PT CPI Riau termasuk kota
Dumai,'' kata Amiruddin.
Untuk melihat formasi yang dibutuhkan oleh PT CPI, calon
tenaga kerja dapat melihat langsung di papan pengumuman Disnaker Dumai dijalan
Kesehatan kecamatan Dumai Timur.
Amiruddin berharap, pencari kerja asal kota Dumai mampu
bersaing agar diterima bekerja di salah satu perusahaan terbesar di Indonesia.
''Saya berharap calon tenaga kerja asal kota Dumai mampu bersaing agar diterima
di PT CPI,'' harapnya.
Menurut Amiruddin, lowongan kerja tersebut diketahui dari
Manager Industrial Relation Sumatra Ariyanto Wibisono melalui surat Nomor 4098/
JKT/ 2013 tanggal 6 Desember 2013 telah melaporkan rencana penerimaan tenaga
kerja baru tersebut ke Disnakertrans Kota Dumai .
''Melalui surat tersebut PT CPI telah menyampaikan laporan
mengenai adanya lowongan pekerjaan di lingkungan Perusahaan bagi lulusan S1, S2
dan D3/Politeknik untuk ditempatkan di daerah operasi PT CPI di Riau dan Dumai
khususnya,'' jelas Amiruddin.
Lanjutnya, total tenaga kerja yang dibutuhkan sekitar 111
orang, dengan berbagai kualifikasi tenaga kerja. Dan menurut Amiruddin PT CPI
juga akan mengumumkan lowongan ini melalui surat kabar serta kerjasama dengan
beberapa Perguruan Tinggi di Indonesia.
Amiruddin mengucapkan terimakasih kepada PT CPI yang telah
membuka kesempatan kerja bagi calon tenaga kerja baru khususnya di kota Dumai,
''Harapan kami melalui penerimaan calon tenaga kerja baru di PT CPI dapat
menekan angka pengangguran di kota Dumai,'' harapnya.
Terakhir Amiruddin menghimbau agar seluruh perusahaan di kota
Dumai memberi informasi kepada Disnakertrans Kota Dumai sebelum melakukan
rekruitmen tenaga kerja baru, seperti yang telah dilakukan PT CPI. (rhl)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !